WARKOP66 - Timnas Myanmar dan Timnas Malaysia akan saling berhadapan pada matchday pertama Grup B Piala AFF 2022 di Thuwunna Stadium pada Rabu 21 Desember 2022. Laga antara Myanmar vs Malaysia akan dimainkan mulai pukul 17.00 WIB, live di iNews TV.
Myanmar selalu kalah pada sembilan laga terakhir mereka. Bukan hanya kalah, pada periode tersebut mereka juga gagal mencetak gol pada tujuh laga. Catatan yang tidak terlalu bagus untuk Myanmar.
Jelang Piala AFF, pasukan Antoine Hey memainkan laga uji coba melawan Myanmar. Hasilnya, David Htan dan kawan-kawan kalah dengan skor 6-0. Modal yang buruk untuk bersaing dengan Malaysia pada laga perdana.
Berbanding terbalik dengan Myanmar, Malaysia meraih hasil impresif pada laga uji coba. Harimau Malaya menang dengan skor 4-0 atas Kamboja dan 3-0 atas Maladewa. Catatan tersebut menjadi bukti bahwa pasukan Kim Pan-gon adalah unggulan di Piala AFF 2022.
Malaysia belum pernah kalah dari Myanmar pada kompetisi resmi maupun uji coba. Pada pertemuan terakhir di Piala AFF 2018, Malaysia menang dengan skor 3-0. Apakah rekor apik Malaysia tersebut akan berlanjut?
Myanmar (4-3-3): Kyaw Zin Phyo; Kyaw Zin Lwin, David Htan, Ye Min Thu, Nanda Kyaw; Kyaw Min Oo, Yan Naing Oo, Lwin Moe Aung; Maung Maung Lwin, Win Naing Tun, Myat Kaung Khant.
Pelatih: Antoine Hey.
Malaysia (4-3-3): Kalamullah Al-Hafiz; Azam Azmi, Dominic Tan, Khuzaimi Piee, Quentin Cheng; David Rowley, Brendan Gan, Ezequiel Aguero; Safawi Rasid, Darren Lok, Faisal Halim.
Pelatih: Kim Pan Gon.
Head to head
- 24/11/18 Malaysia 3 - 0 Myanmar
- 29/08/17 Myanmar 1 - 0 Malaysia
- 26/11/16 Myanmar 1 - 0 Malaysia
- 28/05/16 Myanmar 0 - 0 Malaysia
5 laga terakhir Timnas Myanmar
- 11/06/22 Myanmar 0 - 2 Kyrgiztan
- 14/06/22 Myanmar 2 - 6 Singapura
- 21/09/22 Hong Kong 2 - 0 Myanmar
- 24/09/22 Hong Kong 0 - 0 Myanmar
- 11/12/22 Thailand 6 - 0 Myanmar
5 laga terakhir Timnas Malaysia
- 14/06/22 Malaysia 4 - 1 Bangladesh
- 22/09/22 Thailand 1 - 1 (pen 4-5) Malaysia
- 25/09/22 Malaysia 0 - 0 (pen 0-3) Tajikistan
- 09/12/22 Malaysia 4 - 0 Kamboja
- 14/12/22 Malaysia 3 - 0 Maladewa
Prediksi Skor
Myanmar tak pernah mencetak gol pada tiga laga terakhir. Mereka kebobolan delapan gol pada periode tersebut. Namun, Maung Maung Lwin dan kolega tidak bisa dipandang sebelah mata begitu saja.
Malaysia punya kepercayaan diri yang bagus dengan hasil uji coba mereka. Ada progres yang menjanjikan dari Malaysia sejak dilatih Kim Pan-gon. Mereka punya kans untuk menang lawan Myanmar.
Jadwal pertandingan
Myanmar vs Malaysia
Thuwunna Stadium
Pukul: 17.00 WIB
Siaran langsung: iNews TV
Live streaming: RCTI+
Prediksi Skor: Myanmar 0-2 Malaysia



No comments:
Post a Comment